Panitia: Lebih 1.000 Peserta Hadir dalam Ijtima Ulama II
Daftar Isi
kontenislam.com - Ketua Ijtima Ulama II, Muhammad Nur Sukma mengatakan bahwa antusiasme umat Islam dalam Ijtima Ulama II lebih besar daripada Ijtima Ulama I. Menurutnya, jumlah yang hadir pada Ijtima Ulama II ini sudah mencapai ribuan orang.
“Antusiasnya lebih banyak dari Ijtima I. Ruangan itu isinya seribu orang dan masih meluber sampai ke luar-luar,” tuturnya dalam konferensi pers di Hotel Grand Cempaka, Jakarta Pusat pada Ahad (16/09/2018).
“Banyak tokoh yang hadir. Dari 34 provinsi di Indonesia. Pasangan Prabowo-Sandi juga hadir,” sambung tokoh agama asal Bogor ini.
Maka, ia berharap agar media memberitakan dengan baik. Menurutnya, jangan sampai acara yang bagus ini malah di-framing buruk oleh media.
Baca Juga: Sah! Detik-detik Prabowo Tandatangani Pakta Integritas dengan Ulama
Sementara Ketua GNPF Ulama, Yusuf Muhammad Martak mengatakan bahwa hasil Ijtima II nantinya akan menguntungkan bagi kemaslahatan umat dan bangsa. Kendati demikian Yusuf menekankan bahwa tujuan Ijtima II tidak berubah dari Ijtima I.
“Semangat Ijtima pertama itu diinginkan adanya pergantian presiden. Jadi dalam Ijtima kedua, tetap konsisten dari Ijtima pertama,” imbuhnya.sumber: kiblat