Rocky Gerung Dapat Hadiah Al-Quran

Daftar Isi
Rocky Gerung Dapat Hadiah Al-Quran

Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSP), Fadli Zon, mengungkapkan bahwa ahli filsuf dan pakar intelektual publik Indonesia, Rocky Gerung menerima hadiah istimewa minggu lalu. Bukan sembarang hadiah karena yang diberikan ini hadiah terbaik, yaitu Al-Qur’an.

Al-Quran tersebut menurut Fadli Zon merupakan versi terjemahan bahasa Inggris dari Marmaduke Pickthall (1875-1936).

“Foto kelupaan Kamis lalu. Rocky Gerung dpt hadiah Al Qur’an terjemahan Inggris Marmaduke Pickthall (1875-1936),” tulis Fadli di akun Twitternya, Ahad(5/7).

Hadiah itu diberikan saat mantan Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon berkunjung ke kediaman Presiden Akal Sehat tersebut.

“Ini terjemahan Al Qur’an yg puitis n terbaik menurut sy,” ujarnya.

Postingan Fadli kemudian direspon oleh netizen lainnya. Seraya mendoakan agar Fadli dan Rocky Gerung senantiasa diberikan keberkahan.

“Alhamdulillah semoga penuh berkah bagi pemberi bang @fadlizon dan bagi penerima bang Rocky. Semoga senantiasa dalam lindungan & kasih sayang Allah SWT. Aamiin Ya Rabb,” ujar Ninik Moekijat di akun @NMoekijat. (*)

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam