Lord Rangga Meninggal Dunia, Ini Unggahan Terakhirnya yang Banjir Komentar Duka Cita
Daftar Isi
KONTENISLAM.COM - Rangga Sasana atau Lord Rangga dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (7/12/2022) pukul 05.39 pagi. Petinggi Sunda Empire ini berpulang di Rumah Sakit Mutiara Bunda Tanjung Brebes.
Sebelum dinyatakan meninggal dunia, Lord Rangga sempat aktif mengunggah beberapa video di laman Instagram-nya. Terakhir, ia mengunggah Insta Story sketsa wajahnya di akun yang bertuliskan 'Sang Pemangku Bumi dan Pemimpin Dunia Tatanan Baru' tersebut.
Selain itu, Lord Rangga juga sempat mengunggah video pidatonya pada Selasa (6/12/2022) mengenai Gedung Sate.
Dalam unggahan itu, pria yang sempat berurusan dengan polisi karena pemahamannya yang 'berbeda' soal pemimpin dunia ini menyebut bahwa Gedung Sate punya fakta unik tersendiri.
Pria yang kini dikenal karena setiap ucapannya mengandung cocoklogi dan satire ini meninggalkan punchline terakhir yang menyebut bahwa Gedung Sate adalah Gedung Sentral Satelit.
Beda dengan unggahan-unggahan sebelumnya yang memancing tawa netizen, video terakhir Lord Rangga ini dipenuhi ucapan duka cita dari netizen yang mengetahui kabar duka tersebut.
"Innalillahi wa inna ilahi rojiun sahabatku, husnul khotimah," ujar netiezen.
"Info lord?? Serius nih banyak yg bilang meninggal ril or fake??" tanya netizen yang masih belum percaya.
"Lord Rangga meninggal... hoax atau bukan lordd.. saya kaget dan sedihh liat kabar nya," timpal netizen lain.
Belum diketahui penyebab Lord Rangga meninggal, namun berdasarkan keterangan orang yang kenal dengannya, pria yang berasal dari Desa Grinting, Kecamatan Bulakamba, Brebes, Jawa Tengah meninggal karena sakit.
"Iya (meninggal)," kata seseorang tetangga Lord Rangga yang merupakan warga Griting, Saiful Hadi.
Sumber: suara.